Artikel

Kadiskominfotiksan Kota Lubuklinggau Ikuti Forum Diskusi Dewan Pers • Via Zoom Meeting

07 February 2023 by Arta Toli

 250

63e20f9adf3cf.jpeg


LUBUKLINGGAU-Kepala Dinas Kominfotiksan Kota Lubuklinggau, M Johan Iman Sitepu mengikuti Forum Diskusi Dewan Pers bersama 84 Kepala Dinas Kominfo Provinsi, Kabupaten/Kota se-Indonesia di Hotel Santika Dyandra Medan melalui via zoom meeting Command Center Pemkot Lubuklinggau, Selasa (7/2/2023).
Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu menerangkan, kegiatan ini bertujuan membangun literasi tentang pendataan dan verifikasi oleh Dewan Pers , mendiseminasikan pembaruan regulasi terkait pers serta dialog seputar jurnalisme berkualitas dan profesionalisme perusahaan pers.
Phak dewan pers akan melaksanakan pendataan perusahaan dewan pers memperkuat eksistensi perusahaan pers dan membentuk jurnalis yang profesional.
Selain itu juga dibuka secara umum dialog mengenai langkah pendataan perusahaan oleh dewan pers, apa syaratnya dan bagaimana konsekuensinya apabila tidak terdata di dewan pers.
"Dalam pendataan ini ada mekanismenya sehingga baik perusahaan maupun jurnalisnya mendapatkan perlindungan. Selain itu masyarakat yang menikmati karya insan pers berkualitas dan profesional. Tujuan lainnya, meningkatkan profesionalisme pers demi terciptanya pers nasional yang profesional dan memiliki kredibilitas tinggi," terangnya.(*/jsh)

Komentar

Copyright 2020 @ Silampari